Home » » JABAR SELATAN SUMMIT 2009

JABAR SELATAN SUMMIT 2009

Written By Unknown on Senin, 30 November 2009 | 21.05

Perhatikan Jabar Selatan

Senin, 23 November 2009 13:42 WIB

Tasikmalaya, Kompas - Tokoh masyarakat dari lima kabupaten di wilayah selatan Jawa Barat berharap pemerintah lebih memerhatikan pembangunan di Jawa Barat selatan agar tidak tertinggal dari wilayah utara. Pemerintah juga didorong untuk segera merealisasikan pemekaran lima kabupaten di wilayah selatan Jabar untuk lebih meningkatkan dan mendekatkan pelayanan publik.

Demikian benang merah Jawa Barat Selatan Summit 2009 yang digelar di Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu dan Minggu (22/11).
Sekretaris Umum Forum Jabar Selatan Gunawan Undang, Minggu, mengatakan, selama ini terjadi disparitas pembangunan di wilayah Jabar selatan dibandingkan dengan wilayah utara Jabar.
Aspirasi memisahkan diri di selatan muncul karena selama ini pembangunan di selatan dirasa masih kurang. Luasnya wilayah kabupaten di selatan menyebabkan pelayanan publik tidak maksimal.
Untuk itu, saat ini di lima kabupaten, yakni Sukabumi, Cianjur, Garut, Tasikmalaya, dan Ciamis, telah terbentuk presidium pemekaran masing-masing daerah yang akan memperjuangkan aspirasi pemekaran ini.
Kepala Badan Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan Wilayah Priangan Tubagus Hisni yang membuka acara tersebut mengatakan, selama ini perhatian pemerintah provinsi terhadap Jabar selatan besar. Provinsi akan terus memerhatikan pembangunan di Jabar selatan. Adanya Pusat Kegiatan Wilayah di Palabuhanratu, Sukabumi, dan Pangandaran, Ciamis, serta pembangunan jalan lintas selatan merupakan salah satu wujudnya.
"Jabar selatan merupakan bagian yang penting bagi Provinsi Jabar. Karena itu, kemajuan Jabar selatan juga akan memberikan kontribusi pada kemajuan provinsi dan nasional secara lebih luas," kata Hisni.
Terkait berkembangnya aspirasi pemekaran dari lima kabupaten di selatan Jabar, menurut Hisni, hal itu sah-sah saja asalkan dalam prosesnya ditempuh sesuai dengan aturan hukum yang berlaku.
Undang mengapresiasi rencana pembangunan pemerintah provinsi di selatan Jabar. Di samping perbaikan infrastruktur yang sudah ada, ke depan, Forum Jabar Selatan juga akan mengusulkan dibukanya Tol Bogor-Sukabumi-Palabuhanratu (Bumiratu) untuk meningkatkan akses ke wilayah selatan Sukabumi.
Deklarasi presidium
Kegiatan Jabar Selatan Summit 2009 selain menjadi kesempatan rembuk pembangunan, juga menjadi momentum untuk mendeklarasikan Presidium Pembentukan Kabupaten Tasikmalaya Selatan.
Ketua Harian Presidium Pembentukan Kabupaten Tasikmalaya Selatan Pipin Zenal Aripin menyatakan, setelah terbentuk, sambil membenahi struktur organisasi, presidium akan menyosialisasikan lebih luas aspirasi pemekaran kepada seluruh lapisan masyarakat.

0 komentar:

KULIAH MURAH DI BANDUNG

KULIAH MURAH DI BANDUNG
BIAYA SPP 350.000 PER BULAN